09 October 2012

Makalah Perkembangan Teknologi Komunikasi

1.1    Latar Belakang Masalah
Perkembangan media teknologi saat ini semakin banyak dalam kehidupan sosial masyarakat, seperti semakin meluasnya penggunaan internet dan handphone. Awalnya perkembangan teknologi tersebut adalah untuk mempermudah manusia dalam melakukan berbagai hal. Tapi, belakangan justru malah menimbulkan masalah dalam kehidupan sosial, contoh kecil adalah banyak terjadi timbul kasus yang disebabkan oleh media jejaring sosial facebook dan twitter. Ini adalah dampak dari penggunaan media teknologi informasi.
Dalam sejarah masyarakat, manusia menandakan penggunaan media komunikasi oleh manusia untuk mengatasi jarak yang lebih jauh satu dengan yang lainnya, yang tidak mungkin dicapai hanya dengan berbicara dalam jarak yang normal. Menurut O’Breien (dalam Bungin 2009) perilaku manusia dan teknologi memilikki interaksi dalam lingkungan sosioteknologi. Ada lima komponen perilaku manusia dan teknologi dalam berinteraksi meliputi : (1) struktur masyarakat, (2) sistem dan teknologi informasi, (3) masyarakat dan budaya, (4) strategi komunikasi, (5) proses sosial.
Penggunaan media teknoloi komunikasi di dalam kehidupan pribadi masyarakat sekarang ini dapat dilihat dari banyak digunakannya personal komputer (notebook) dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu dengan mudah dapat dilihat masyarakat, khususnya pada masyarakat perkantoran yang menggunakan telepon seluler (handphone).
Tahun 2008 adalah tahun dimana Indonesia telah memasuki era globalisasi. Sebuah zaman dimana masyarakat harus bisa mengunakan teknologi multimedia yang baru. Mau tidak mau kita harus menjalaninya. Tidak hanya itu dunia penyiaran juga meningkat. Terhitung lebih dari 10 stasiun televise menghiasi layar kaca televise kita.itu belum termasuk televise daerah.
Dari stasiun televisi itu mereka menawarkan acara-acara yang mereka prediksi sangat dibutuhkan oleh masyarakat informasi. Mulai dari acara hiburan,olahraga, dll. Dampak positifnya masyarakat menjadi punya banyak pilihan acara. Jadi kalau mereka bosan mereka tinggal pindah channel. Dampak negatifnya kemungkinan akan terjadi persaingan yang tidak sehat diantara stsiun televise-televisi itu. Sebut saja MNC(RCTI,TPI,Global TV) dengan Duo Trans(Trans TV, Trans 7).memang kita belum dengar ada berita yang kurang menyenangkan dari dampak itu tapi kemungkinan itu masih akan mungkin terjadi. Tidak hanya itu masyarakat pasti juga akan bingung jika acara televise pada saat itu sedang bagus.

1.2    Rumusan Masalah
Dari paparan latar belakang masalah di atas dapat ditarik rumusan masalah sebagai berikut :
a.  Apa konsekuensi Media Massa ( TV , Radio ) bagi Masyarakat ?
b. Apa konsekuensi Media Teknologi Komunikasi bagi Masyarakat ?

1.3    Tujuan Pembahasan
Dari paparan latar belakang masalah dan rumusan masalah di atas maka tujuan makalah ini adalah untuk :
a.   Mengetahui konsekuensi Media Massa ( TV, Radio ) bagi Masyarakat
b.   Mengetahui konsekuensi Media Teknologi Komunikasi bagi masyarakat